Ya Robbi...
Hanya pada-Mu hamba menggantungkan harapan
Berharap-harap agar harapan ini dikabulkan
Ya Rohmaan...
Jika cinta itu angin, rentangkan layarku
Pada udara yang tak panas dan tak dingin
Jika cinta itu laut, layarkan perahuku
Pada ombak yang tak badai dan tak riak
Ya Rohiim..
Jika cinta itu tersemat di hati,
Labuhkan perahu cinta ini
Pada pelabuhan hati yang hatinya terpaut dengan-Mu
Saling berdamai dalam keadaan apapun
Selalu dan selalu menjadi penyejuk hatinya
Ya Kariim...
Izinkanlah, ketika hamba dibangkitkan kembali
Hamba dapat melihat lagi sorot teduh matanya, senyum tulusnya,
Hamba dapat merasakan lagi kearifan budinya
Hidup bersama selamanya
Bahkan lebih lama dari selamanya
Qoriah Nur
Jakarta, 5 April 2009
Tidak ada komentar:
Posting Komentar